SIMALUNGUN | BERITA A1
Kecelakaan mengakibatkan korban meninggal dunia kembali terjadi di Jalan Medan, tepatnya di Kilometer 7-8, Kelurahan Sinaksak, Kecamatan Tapian Dolok, Kabupaten Simalungun, Selasa (01/02/2022) sekira pukul 02.00 WIB. Kali ini, korbannya pengendara sepeda motor Honda CB150R yang meninggal dunia usai disenggol pickup.

Kejadian bermula saat mobil pickup (melarikan diri usai kejadian, red) melaju dari arah Medan menuju Pematangsiantar dengan kecepatan tinggi. Setibanya di lokasi kejadian, mobil tersebut melaju terlalu ke kanan arah jurusannya dan tidak memperhatikan sepeda motor Honda CB150R yang dikendarai oleh Khairudin Saragih (41) warga Kecamatan Bandar Huluan yang melaju dari arah berlawanan.
Pickup yang sempat mencoba menghindari sepeda motor itu, mencoba banting setir ke kiri jurusannya dan malah bagian belakang pickup bersenggolan dengan setang sepeda motor Khairudin hingga akhirnya Khairudin terpental dan menabrak pohon mahoni yang ada di pinggir jalan. Khairudin langsung meregang nyawa usai tabrakan itu. Warga yang menyaksikan kejadian itu mencoba menolong korban namun nyawa pria paruh baya itu tak tertolong dan melaporkan hal tersebut ke Unit Laka Polres Simalungun.
Kanit Laka Polres Simalungun, Ipda Jonni FH Sinaga membenarkan kejadian tersebut dan pihaknya masih mencari keberadaan mobil pickup yang menjadi kontra dalam kejadian tersebut. (DN)